Kamis, 09 Agustus 2012

AKU dan KENANGANKU...

Hari ini aku merindukan seseorang yang pernah mengisi hari hariku dulu...

Sebut saja dia Kiky...ahhh menyebut namanya saja membangkitkan rasa perih dan sesak di dada,tapi entah mengapa aku selau teringat tentangnya...
Inikah yang di namakan candu?Candu akan rasa sakit,hingga tidak sanggup untuk melupakannya,
sudah dua tahun berlalu,tapi tak satu pria pun bisa menggantikan tempat yang di tinggalkannya.
Aku tidak mungkin mencari penggantinya,"tidak `!
aku tidak sanggup mengalami nya lagi,tapi salah kah bila aku berharap ada seseorang yang mau menemaniku? menjalani semua ini,yang mau dengan sabar membimbingku keluar dari rasa ini?
namun ini sia sia,tak satu pun mau berkorban untuk menemaniku,mereka terlalu mementingkan diri sendiri,aku hanya bisa tersenyum menahan rasa ini,yang setiap waktu menyiksaku

Tiba tiba anganku melayang pada akhir bulan september tahun kemarin (2008).
Ah  sudah puasa sebentar lagi Lebaran,akhirnya,batinku berbunga bunga,membayangkan apa yang akan terjadi,aku akan merasakan kebahagian yang di dambakan banyak wanita,hah aku akan duduk di pelaminan,di peristri kekasih yang ku cintai,ah alangkah bahagianya,aku selalu tersenyum membayangkan semua itu,tinggal menghitung bulan,he he he,bekerja serasa ringan ,masalah yang menghampiri terselesaikan dengan mudah,ah indahnya...
tapi itu hanya angan,
Yang sebenarnya terjadi ...
Rabu pagi sehabis sahur,seperti biasa aku akan tidur lagi,he he he ,kebiasaan yang tidak bisa aku tinggalkan,sembari menunggu adzan subuh.
Aku yang hampir terlelap tiba tiba di kagetkan sama bunyi hapeku,yah siapa lagi yang telpon kalau bukan Kiky.
Sudah dua bulan ini kita musuhan,otomatis komunikasi jarang,aku sama dia berantem,entahlah aku sendiri juga lupa permasalahannya apa,yang jelas aku marah dan dia pun marah,sewaktu mengucapkan selamat ramadhan pun dia cuma lewat sms,dan aku juga membalas lewat sms.
aku pasti seneng dong,
tiba tiba orang yang kita rindukan menanyakan kabar kita,tapi tiba tiba perasaanku tidak enak,dan  tanpa basa basi aku langsung tanya dia,apakah dia sudah menikah?
Dan dengan susah payah dia menjawab sudah,alangkah kagetnya aku,aku yang masih bermimpi bersanding dengannya,tiba tiba tersadar dan serasa tersambar petir,dia yang katanya mencintaiku dan berjanji akan menikah denganku sehabis lebaran,tiba tiba memutuskan menikah dengan wanita yang lain,
"Aku Wanita "
Tidak ingin lemah di hadapannya,aku tanyakan apa alasanya dia berbuat begitu,dia hanya mengatakan tidak ada alasan yang sangat berarti,dia sendiri tidak tau kenapa bisa terjadi,
Kiky,kau pikir aku bodoh?

"ha ha ha …

Dengan alasan itu kau pikir aku percaya?
tau apa alasan yang di ucapkan...
katanya ,mereka sedang bercanda,dan cewek itu mengajak menikah,dan Kiky bilang oke,
tiba tiba ayah si cewek datang kerumah dan menuntut untuk cepat cepat menikahi anaknya,

"ha ha ha ah"
Aku harus percaya dengan kebohongan yang mudah di tebak?
Mana mungkin ada asap kalau tidak ada api?
Aku dengarkan saja ocehannya,karena setelah dia menutup telpon jangan berharap dia punya kesempatan untuk mengobrol lagi,tapi alangkah bodohnya dia,dia menawarkan persahabatan,dan ingin memperkenalkan istrinya denganku,
"cih !
Siapa yang sudi,dan dia marah,dia menganggapku egois,tidak bisa menerima kenyataan,
Hah bagus banget ya kata kata yang di gunakan,
Aku sadis?
Aku sakit?
Iya!sangat!
Aku di putuskankan lewat telpon dan di beritahu kalau dia sudah menikah,salahkah kalau aku bersikap egois?apa ,dia berharap aku meraung raung menyesali perpisahan kita,tapi jangan harap!
Sakit memang, tapi jangan pernah merendahkan diri di hadapannya,dan yang lebih membuatku kecewa adalah,dia menganggap perpisahan kita adalah kesalahan ku,andai aku perhatian dan tidak terlalu cuek terhadapnya ,pasti dia tidak akan berpaling kepada cewek lain.

Halooooooo..
dari pertama, aku seperti ini adanya,apakah empat tahun menjalin hubungan dia tidak tau?dan masih menyalahkan semua nya padaku,aku tidak rela,meskipun kalau kini aku pikir memang ini salahku,ah kenapa aku jadi terhasut sih...
sekarang aku kehilangan sebagian rasa cinta yang selama ini aku jaga utuh,andai semua bisa di putar ulang
Ah mana mungkin...
Mungkin terlalu sedih atau setres aku tidak tau,yang jelas beberapa hari setelah kejadian itu,aku sakit demam dan muntah muntah,aku yang setengah sekarat dilarikan ke Rumah Sakit,ah aku pikir aku kena demam berdarah yang waktu itu sedang musimnya,dan kemungkinan tifus,setelah satu malam di Opname, alangkah memelukannya.
Ternyata penyakit maagku kambuh,duh bikin malu saja,aku berkeras keluar dari Rumah Sakit,bukan hanya mahal biayanya,tapi penyakitnya pun cuma penyakit maag,yah awalnya dokter tidak mengijinkan,tapi sebagai pasien aku ngotot,yah dokternya mengalah.
Aku istirahat satu minggu di rumah,yah padahal lebaran sebentar lagi.
Tapi aku kehilangan gairah hidup,he he he meskipun tidak menyesali karena putus cinta,tapi aku sangat kehilangan dia.
Lebaran tiba,tanggal 2 aku yang berhalangan tidak pergi ke masjid,aku di rumah saja,hatiku perih,tapi aku selalu menutupi dari semua,lebaran pasti berjalan meriah,kita saling memaafkan,dan saling di maafkan.
Tapi apakah aku memaafkan Kiky?aku belum bisa...
Aku sudah baikan,aku pergi ke indomart ,aku ingat tangal empat hari jum`at dan jam satu siang,tiba tiba aku serasa melayang dan rasanya blong,aku hanya inget berteriak saja…
ha ha ha aku nabrak tembok dan ban depan masuk god,oh bagaimana ini?apa yang harus aku lakukan,
aku panic…
tapi aku langsung berdoa dan menarik napas, aku langsung tenang,bisa mengatasi,aku langsung mematikan mesin mobil(ketakutan mobil meledak seperti di sinitron2)aku berusaha keluar,
alah mak,pintunya ga bisa di buka,
aku loncat ke kursi tengah
di situ pun aku ga bisa membuka pintu,
aku panik,(ini benar2 panik)
aku loncat lagi kedepan lagi,
berusaha membuka pintu samping,dan ternyata dengan mudah bisa terbuka,
aku bernapas dengan lega,aku turun dan melihat ,ternyata pintu tengah tecepit pohon,he he he rupanya mobilnya nyangut pohon,mirip mobil yang di flm harry potter itu lo,
untung ada satpam lewat,yah biasa ,dia tanya tanya kenapa bisa nabrak,apakah aku ngantuk?atau ngalamun?yah aku jawab tidak tau,eh pak satpamnya nyolot,kok ga tau sih mbak?
duh pak satpam andai aku tau ,
tidak mungkin kan aku nabrak?
dia yang mangkel mendengar jawabanku langsung menuju,mobil.

Eh waktu dia melihat tempat duduk,dengan entengnya bilang,

Ohhhh mungkin karena joknya begitu kali ya mbak?
makanya bisa nabrak(tadi waktu loncat jok duduk aku dorong sampai posisi buat didur,tau kan,supaya aku bisa lewat)?

Arhhhhhhhhhhhh mana mungkin coba saya nyetir dengan posisi jok yang tidur?

Eh meskipun aku butuh bantuannya ,aku tetep aja ga bisa mendengar pertanyaannya yang menyebalkan itu, jadi jangan salahkan aku kalau menjawab dengan sengit.
yah setelah memenggil bantuan para temennya,mobil bisa di dorong,
Hancur deh ,mana mobil orang lagi(mana mungkin aku punya mobil)
kenapa tiba tiba musibah datang berturut turut sih,batinku,

Kiky rupanya pantang menyerah,dia telpon aku berulang ulang,yah mana mungkin aku mau menjalin lagi hubungan sama dia,meskipun hanya menjadi temenku,

aku tidak mau.

"Tidak terasa tahun berganti,aku masih menahan rasa sakit,kenangan tentang kebersamaan masih terbayang dengan jelas di pelupuk mata.
Tapi tahun baru aku hanya merayakan sendiri,hanya dengan keluarga,sahabat pun merayakan dengan pasangan masing masing,aku tidak mau bergabung ,karena akan mengingatkan rasa kehilangan.
tanggal dua januari aku jalan jalan di mall,kaya anak yang tersesat,(jangan pernah melamun di tempat keramaian)hape ku hilang,duh memeng nasib jelek memang sedang meliputiku,tapi aku tidak merasa sedih,karena kehilangan yang lebih berharga (cinta)pun aku sudah merelakan,ini cuma hape,kecil,pasti mudah cari penggantinya(asal ada uang saja),kalau di pikir pikir hape hilang ada bagusnya,di situ banyak kenangan dan yang pasti bisa membantu melupakan Kiky.
Tapi ada pepatah bilang di balik kemalangan dan musibah pasti kita bisa mengambil himahnya,ya aku yang menghadapi beberapa masalah ,bisa berubah jadi dewasa dalam mengambil keputusan,dan yang paling menggembirakan,aku mendapat promosi yang bagus,aku di tawarin bekerja di tempat yang
jauh,yah,hape hilang,aku pun pergi jauh,

tinggalkan kenangan pahit,

menyongsong kebahagiaan,

Hah aku mengingat dia hanya gara gara seorang teman yang lama tak tahu kabar tentangku ,menanaykan tentang kabar aku dan Kiky,jadi aku pun tiba tiba ingin mendengar kabar Kiky,apakah dia sekarang bahagia?

apakah dia bisa melupakan aku?(yang katanya tidak mungkin melupakan aku,meskipun dia sudah bersama wanita lain)
Karena aku belum bisa mencari sesosok pengganti dirinya?tentunya yang lebih baik darinya,
yang tidak akan tega meninggalkan aku,hanya untuk mengejar kepuasan sesaat.

yang bisa membuat aku tenang menyerahkan cinta yang pernah hancur...
Mungkinkan???
yang bisa membuat aku melupakan rasa sakit...
Adakah???

*di tulis 14 januari 2010*

0 komentar: